Mungkin di lingkungan sekitar kita ada cerobong asap, bisa berasal dari lingkungan pabrik atau rumah yang bergaya eropa. sering kali kita lihat film-film barat ketika penghuninya berada di ruang tamu yang ada cerobong asapnya, kemudian menyalakan kayu bakar di bawah cerobong asap itu asapnya langsung tertarik keatas. apakah dicerobong asap itu ada penyedit asapnya? Sebenarnya di dalam cerobong asap itu tidak ada penyedot asapnya hanya sebuah lubang yang tinggi menjulang keatas melebihi atap rumah. di sekitar kita banyak sekali fenomena fisika yang kadang kala kita tidak pernah menyadarinya.
Pada cerobong asap itu bisa kita masukan kedalam salah satu hukum yang paling tua yaitu hukum bernoulli.
Apa itu hukum bernouli ? di dalam hukum bernouli terdapat prinsip bernouli yang merupakan penyederhanaan dari hukum bernoulli yang dinyatakan bahwa pada suatu aliran fluida, peningkatan pada kecepatan fluida akan menimbulkan penurunan tekanan pada aliran tersebut.
Prinsip hukum Bernoulli menyebutkan bahwa jika pergerakan aliran udara
tinggi, tekanannya menjadi kecil. Sebaliknya jika laju aliran udara
rendah, tekanannya akan besar. Bagian atas cerobong berada di luar
ruangan dan terdapat angin yang berhembus di bagian atas cerobong.
Akibatnya, tekanan udara disekitarnya lebih kecil. Udara bergerak dari
tempat yang bertekanan tinggi ke tempat udara yang bertekanan rendah.
Sehingga asap dari dalam bisa keluar melalui cerobong.
0 komentar:
Posting Komentar